Komponen utama produk sewa genset Jayapura perlu diketahui, karena masing-masing punya fungsi penting agar genset bisa berfungsi dengan baik.

Bagaimana jadinya jika Anda menggunakan produk sewa genset Jayapura tanpa mengetahui apa saja komponennya?
Bisa saja dioperasikan asal-asalan dan berujung pada kondisi genset yang mudah rusak. Agar hal itu tidak terjadi, berikut ini informasi penting terkait komponen pentingnya tersebut.

Komponen Utama Pada Genset
Sebelum Anda sewa genset kecil atau besar melalui penyedia jasa sewa seperti kami, tak ada salahnya mengenali sembilan komponen pokok genset.

– Kerangka
Adalah bagian terlihat genset yang berfungsi sebagai rumah genset agar semua komponen genset terlindung dengan sempurna. Biasanya dilengkapi bagian pendorong, agar Anda sebagai pengguna bisa memindahkan dan mengoperasikannya dengan maksimal.

– Control Panel
Adalah alat yang mengatur penggunaan generator dan penyaluran listrik dari generator ke jaringan listrik utama di kantor atau rumah. Biasanya di toko jual genset Jayapura atau penyewaan genset bagian ini sangat diperhatikan, karena ketika rusak maka genset tidak bisa digunakan.

– Mesin
Adalah bagian yang jadi sumber energi pada genset. Di mesin inilah energi mekanik akan diubah menjadi energi listrik sebelum dialirkan ke komponen lain.

– Tangki Bahan Bakar
Adalah tempat menyimpan bahan bakar yang digunakan untuk mengoperasikan genset. Baik itu bensin, solar, gas hingga urine. Semakin besar kapasitas tangki akan semakin lama genset bisa digunakan.

– Alternator
Adalah bagian yang menghasilkan energi listrik, untuk kemudian mengalirkannya menuju jaringan listrik utama.

– Lubricant System
Adalah sistem pelumas yang berfungsi menjaga mesin agar tetap beroperasi dengan baik. Pengecekan harus dilakukan usai digunakan, agar mesin tidak kering dan bisa digunakan selanjutnya.

– Exhaust Cooling System
Adalah sistem pendingin yang berfungsi melepaskan panas yang tercipta pada proses perubahan energi mekanik menjadi energi listrik. Tanpa alat ini genset akan mudah panas dan rentan meledak. Teknisi genset Jayapura yang kami miliki akan selalu memastikan sistem ini berfungsi baik saat jadwal perawatan genset Anda tiba.

– Voltage Regulator
Adalah pengatur berapa tegangan yang akan dikeluarkan dari generator, dan kondisinya harus dipastikan stabil agar fungsi genset tidak terganggu.

– Baterai
Adalah bagian yang berfungsi menyalakan generator, untuk mengisi ulangnya sangat sederhana yaitu ketika genset beroperasi. Jadi tidak membutuhkan waktu khusus seperti baterai ponsel atau lainnya.

Bagaimana Mengenali Genset Rusak?
Setelah mengetahui komponen utama yang ada di dalam sebuah genset, selanjutnya Anda juga perlu mengenali gejala kerusakan yang bisa berakibat fatal bagi genset yang Anda gunakan.
Tak peduli berapa harga genset di Jayapura yang Anda sewa, jika sudah rusak parah tentu akan sangat merugikan. Sebelum itu terjadi, kenali gejala rusaknya dan segera atasi.

1. Genset Mati Saat Digunakan
Ditandai dengan matinya genset secara tiba-tiba saat sedang digunakan. Penyebabnya bisa akibat penyumbatan pada pompa, tangki atau saringan bahan bakar. Hal yang bisa dilakukan adalah membersihkan tangki dari kotoran yang menyumbat, mengganti saringan atau pompa yang tersumbat.

2. Genset Tidak Mau Menyala
Ketika genset tidak mau menyala, maka kemungkinan yang terjadi adalah baterai yang mati atau ada kawat dan kabel yang putus sehingga genset tak beroperasi. Selain itu kerusakan motor starter juga bisa menyebabkan genset tidak mau menyala seperti biasa.
Solusi yang bisa dilakukan untuk mencegah kerusakan lebih parah adalah mengganti baterai atau menyambung kembali bagian kabel yang putus.

3. Daya Genset Tidak Ada
Hal ini ditandai dengan genset hidup namun tidak bisa menghasilkan listrik seperti biasa. penyebabnya adalah bocor yang mungkin terjadi pada katup, atau kotornya bagian nozzle. Selain itu bisa juga karena pegas pada katup yang rusak.

Solusi yang bisa dilakukan adalah mengganti bagian yang rusak dengan spare part baru. Tenang saja, untuk masalah ini kami akan menanggulanginya baik untuk Anda yang sewa genset 10 kva atau lebih besar dari itu.
Itulah informasi penting yang harus Anda ketahui tentang komponen dari produk sewa genset Jayapura yang sedang atau akan digunakan. Kami akan menyediakan genset terbaik dengan komponen yang punya kualitas mumpuni untuk disewakan, tinggal Anda menghubungi kami bertransaksi sewalah bersama kami.